Di Indonesia dan Di Dunia sekarang banyak yang melakukan foto selfie. Namun tak jarang ada saja yang Meninggal saat selfie.
Walaupun dengan berfoto ria kita bisa mengabadikan setiap momen yang telah dilewati, namun sebaiknya jangan berlebihan dan tetaplah berhati-hati.
Para korban yang meninggal dunia tidak hanya anak muda, namun ada juga yang sudah berkepala tiga yang pastinya sudah punya anak. Entah apa tujuan mereka, ingin mengabadikan momen atau sekedar narsis dan 'Pamer' sosial media.
Baca Juga :
1. 10 Youtubers dengan penghasilan Tertinggi di 2016. Sampai 200 Miliar
2. 9 Serangan meretas terbaik oleh hacker anonymous dunia
3. 10 Berita hoax yang viral menghebohkan netizen
Berikan adalah orang-orang yang kurang beruntung sampai-sampai selfie mengundang maut :
1. Selfie maut, Terseret Arus Bendungan
Kejadian nass itu terjadi di bendungan dekat objek wisata Citumang, Pangandaran, Jawa Barat, pada hari Senin 29 Februari 2016 lalu. Pada sore hari tersebut, dua dari tiga gadis terseret oleh arus bendungan yang tiba-tiba membeludak.
Korban tersebut masih muda, yakni Desi Rahayu (22) dan Santi Susanti (20). Sedangkan temannya yang selamat adalah Mubarokah (19). Mereka bertiga awalnya berselfie di dekat bendungan.
Karena terlalu dekat, arus besar tiba-tiba mengguyur mereka. Namun Mubarokah berhasil memegang ranting kayu namun kedua sahabatnya hanyut disapu arus.
2. Selfie Maut di Pantai Bajul Mati
Pantai Bajul Mati ada Malang, Jawa Timur. Saat awal tahun 2016, ada sejumlah pemuda yang hanyut gara-gara ber-selfie di pantai itu.
Saat itu, 1 Januari 2016, lima wisatawan dilaporkan terseret ombak di pantai itu. Satu di antara mereka ditemukan tewas.
Korban tewas itu bernama Slamet (35), warga Malang. Mayatnya ditemukan sejam kemudian setelah hilang tertelan ombak. Korban yang langsung selamat adalah Soni Angga Kusuma (25). Pada hari itu, tiga orang lainnya belum ditemukan yakni Toni (23), Arifin (22) dan Ade (19).
Dijelaskan, kelima korban tergulung ombak ketika foto selfie dengan gambar latar belakang keindahan Pantai Bajul Mati. Naas, ketika itu ombak besar datang hingga menyapu kelima korban.
3. Jembatan Tinjomoyo, Semarang
Gambar diperankan oleh Orang Lain
Bermaksud untuk melakukan selfie saat ada hujan gerimis, 3 remaja justru meninggal dunia. Kejadian itu terjadi di jembatan Tinjomoyo, aliran ke Sungai Kanal Banjir Barat, Semarang, Jawa Tengah.
Namun karena hujan dengan cepat mengguyur, aliran sungai justru meluap dengan sangat cepat. Sehingga membuat acara foto 6 remaja tersebut berujung maut pada 3 Maret 2016.
Tiga dari enam orang itu selamat karena tersangkut di bebatuan dan segera diselamatkan warga sekitar. Namun tiga orang lainnya ditemukan tewas pada keesokan harinya di 3 lokasi yang berbeda.
Korban atas nama Johan Bagas ditemukan meninggal 6 mil dari lokasi awal. Korban Yuliana Robiah Ningsih ditemukan tersangkut sekitar 50 meter dari lokasi kejadian. Berikutnya adalah korban Istiada alias Iis ditemukan di wilayah Tugu Soeharto.
4. Cipayung, Jakarta Timur
Ada 20 Siswa SMK di Jakarta sedang merayakan kelulusan Ujian Nasional (UN) di Setu Cipayung Jakarta Timur. Namun malang, salah seorang dari mereka malah jatuh ke waduk itu dan akhirnya tewas.
Baca Juga :
1. 10 Tanaman Ini mirip tubuh manusia! Ada yang mirip Anu
2. 5 Negara dengan tarif Psk termurah, Cuma 7 Ribu-an
3. 7 Orang dengan Kelainan Organ Vital Teraneh di dunia! Ada yang Punya 2 Penis
Kejadian itu berlangsung pada Kamis 7 April 2016. Sebelum berselfie, mereka terlebih dahulu konvoi sepeda motor dari sekolah masing-masing, yakni dari SMK Trisastra 1 dan Trisastra 2 menuju Setu Cipayung.
Korban yang terjatuh ke bendungan itu bernama Muhammad Arpindo (18). Teman-teman Arpindo kemudian berusaha mencarinya ke dalam waduk.
Namun ia tak juga ditemukan. Mereka lantas meminta tolong warga sekitar dan petugas kebersihan kelurahan.
Akhirnya Arpindo ditemukan dalam keadaan tak bernyawa. Orang tuanya lantas membawa Arpindo ke rumah mereka, kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.
5. Curug Ngumpet, Bogor
Agung Reynaldi (16) tewas tenggelam saat berselfie di lokasi wisata Curug Ngumpet yang berada di kawasan wisata Gunung Salak Endah (GSE), Pamijahan, Kabupaten Bogor.
Selfie maut di Curug Ngumpet Bogor itu terjadi pada Selasa 5 April 2016. Mayat Agung bahkan baru ditemukan pada keesokan harinya..
Agung adalah pelajar kelas 1 SMA asal Kelurahan Kapuk RT 08/08 , Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Peristiwa tenggelamnya Agung, terjadi pada saat ia dan 8 temannya tengah berkunjung dan berenang di kubangan air terjun Curug Ngumpet. Agung dan teman-temannya sempat berfoto-foto bersama.
Korban minta difoto sendiri di bawah air terjun. Dia berjalan mundur ke arah jatuhnya air terjun. Namun malah, badang Agung tertarik air dan tenggelam ke bawah air terjun.
Seorang rekan Agung bernama Muhammad Rifky Hidayat, yang berusaha menolong, juga sempat tertarik arus ke bawah jatuhnya air terjun. Namun teman lainnya sukses menyelamatkan Rifky.
6. Gedung Kantor Imigrasi Jakarta
Terbaru, Agus Firmansyah (15) tewas terjatuh sesaat setelah selfie dari lantai 5 Gedung Kantor Imigrasi Jakarta Utara. Agus jatuh karena terpeleset saat sedang selfie bersama teman-temannya.
Insiden itu terjadi di Kantor Imigrasi Jakarta Utara, Koja, Jakut, pada Rabu 4 Mei malam. Kantor imigrasi tersebut kosong karena pembangunannya sudah lama dihentikan.
Malam tadi, gedung memang sedang kosong. Agus diantar oleh temannya yang bernama Iqbal ke Taman Rawabinangun untuk bertemu teman-temannya yang lain. Iqbal lalu kembali ke rumah dan tidak lama kemudian diberi tahu oleh teman lainnya bernama Ahmadi bahwa Agus jatuh di kantor Imigrasi.
7. Meninggal Karena Selfie di rel Kereta Api
Peristiwa ini bisa jadi pelajaran bagi semua orang agar tidak selfie sembarangan. Seperti nasib naas yang dialami pemuda asal Boyolali, Jawa Tengah, yang selfie di dekat rel. Tubuh Heru disambar kereta jurusan Jakarta-Surabaya, di perlintasan KA tanpa palang pintu di Desa Sogo, Kecamatan Babat.
Baca Juga :
1. 8 Kutukan Misterius Paling Aneh, Tragis dan Mengerikan
2. 12 Tempat terlarang di bumi untuk dikunjungi. Berani Travelling kesana ?
3. 7 Kejadian Aneh yang sering terjadi pada Tubuh Manusia
Ceritanya, Heru dan temannya, Rulis, sedang berolahraga di tepi rel kereta api ganda yang melintas di desa tersebut. Dia diminta korban untuk mengambil foto selfie di dekat rel KA dengan kamera handphone.
Saat itu Rulis sudah mengingatkan korban untuk tidak dekat-dekat rel KA. Namun, peringatan Rulis seakan tak didengar korban hingga akhirnya korban pun tersambar KA.
Usai mengingatkan korban, tiba-tiba dari arah barat melaju KA cepat jurusan Jakarta Surabaya sehingga korban tersambar kereta dan tubuhnya terlempar mengenai Rulis. Saat itu, jelas Rulis, dirinya sudah berteriak meminta tolong warga tapi tidak ada yang mendengar sehingga Rulis mengangkat sendiri tubuh korban ke pinggir jalan.
Diatas adalah 7 Gambar Selfie yang berujung kematian. Sebaiknya kita haarus berhati-hati jika akan melakukan selfie, entah itu dimanapun dan kapanpun.
itulah alasan saya mengharamkan selfi ...ada2 saja ...
ReplyDeleteuntung gak suka selfi, moga bisa selamat dunia akhirat
ReplyDeleteWah lebih berani mengambil resiko ini gan ya,,
ReplyDeletePesan moral, jangan selfi sembarangan :')
ReplyDeletekeasiykan selfie sampe lupa keadaan gan
ReplyDeletesemoga yang suka suka selfie membaca artikel ini
ReplyDelete